Lost in Seoul (5) - Colourful Petite France
- kerepackerstory
- Mar 28, 2020
- 2 min read
Holaaaa kerepacker!
Selain Nami Island, ada beberapa tempat seru lainnya buat kita kunjungin dalam rangka one day trip di area Gapyeong. Salah satunya adalah Petite France ! š
Petite France letaknya gak terlalu jauh dari Nami Island. Bisa ditempuh dengan shuttle bus yang udah kita bayar buat keliling Gapyeong seharian. Basically, Petite France ini adalah sebuah French culture village atau theme park bergaya Perancis. Arsitektural disini dibuat ala-ala kota Paris, jadi bisa bikin kita serasa liburan di Eropa.
Landmark di depan gerbang Petite France.
Jadwal operasional theme park adalah jam 9 pagi sampai jam 6 sore. Buat masuk kesini, kita harus beli tiket di loket seharga KRW 10.000 per orang. Beruntung pas kita sampe sini, sepiiiii, jadi ga perlu antri deh. šš.
Begitu masuk kita langsung dikasih view bangunan warna - warni yang cutee banget.
Pertama kali tau tempat ini dari drama Korea, "My love from the stars". Penggemar drakor pasti tau banget dong adegan halu nan ikonik, pas Jun Ji Hyun diterbangin terus di kissu sama Kim Soo Hyun š. Terus backgroundnya ada bangunan warna-warni dan lampu - lampu cantik. Dari situ langsung mikir, kalo ke Korea pengen banget main kesini. Hohoho.
Antique Free Market memajang banyak hiasan dan kerajinan tangan asal France.
Karakter "The Little Prince" atau "Le Petit Prince" dari novel karya Antoine de Saint-ExupƩry yang terbit tahun 1943.
Biasanya ada beberapa pertunjukan yang ditampilkan di Amphiteater ini. Diantaranya Marionette Dance Performance, Guignol Hand Puppet Perfomance, dan String Puppet Marionette. Sayang waktu kita kesini lagi sepi banget, jadi pertunjukannya juga ga ada hiks.
Salah satu sudut yang menarik di Petite France.
Karena udara cukup dingin, rasanya jadi laper terus hahaha #alasan š. Untung disini ada Cafe Fennec yang jual cemilan kaya oden dan churros. Lumayan jadi pengganjel perut karet ini hahahah. Tentunya nyemil tambah mantap dengan kopi dari @sepedaseduh dan keripik tempe dari @sepedacemilan *teteup iklan* š wkwkw. Ini baru nyemil with a view, dengan pemandangan gunung dan sungai.
Maison de Orgel, disini ada berbagai koleksi orgel tua dari berbagai penjuru Eropa.
Cukup seru sih mengunjungi Petite France. Bagi para banci foto, disini ada banyak tempat yang instagrammable buat foto-foto. Puas keliling - keliling disini, tadinya mau lanjut ke Garden of Morning Calm. Tapi ngebayangin daun-daunnya udah kering dan rontok, kayanya better langsung balik aja deh Seoul lagi.
So, see you next time Gapyeong š
Petite France
1063, Hoban-ro, Cheongpyeong-myeon, Gapyeong-gun, Gyeonggi-do, South Korea
Opening Hours : 9 AM - 6 PM
#traveling #kerepackerstory #southkorea #seou l#seoultrip #budgettravel #travel #travel2018 #trip2018 #travelstory #seouldiary #seoul7D6N #seoulitinerary #visitseoul #jalanjalankorea #travelingmurah #travelingkorea #budgetkorea #koreaselatan #liburankorea #autumn #musimgugurkorea #petitefrance #namiisland #littleprince #petitefrancekorea #gapyeong
Comments